Tips Berkemas untuk Perjalanan Jauh dengan Mobil

RajaTransit, Rental Mobil Balikpapan – Mengemas barang bawaan untuk perjalanan jauh bukanlah pekerjaan yang mudah.

Padahal mengemas barang bisa menjadi sebuah aktivitas menyenangkan yang dapat dilakukan bersama anggota keluarga lain. Lantas apa saja yang harus dilakukan saat mengemas barang ke dalam mobil?

1. Survey barang yang akan dibawa

Sebelum memasukkan barang bawaan, pilah terlebih dahulu. Lakukan pendataan dan perhitungan, barang apa saja yang dibutuhkan untuk dibawa. Jika memungkinkan jangan membawa barang berlebihan, selain akan menyulitkan juga berbahaya, karena mobil dapat kelebihan beban.

2. Ketahui posisi barang kebutuhan darurat

Saat memasukkan barang ke dalam bagasi mobil, pastikan Anda mengetahui letak benda yang berfungsi saat darurat, seperti dongkrak, ban serep, atau P3K. Jangan sampai akses benda tersebut terhalangi oleh barang bawaan Anda.

3. Berpikir seperti bermain puzzle

Seperti yang dikatakan diawal, berkemas dapat menjagi kegiatan yan menyenangkan. Berkemas layaknya permainan puzzle yang menantang Anda untuk mengatur posisi barang secara tepat. Isi celah dengan benda yang fleksible atau kecil seperti sepatu, bantal atau sebagainya.

4. Barang besar dan berat posisikan paling bawah

Letakkan barang bawaan yang berukuran besar atau berat di bagian paling dasar, seperti koper. Barang seperti ini biasanya tak diakses selama perjalanan. Sehingga tidak diperlukan untum diletakkan di bagian atas atau area yang mudah dijangkau. Selain itu, dengan meletakkan barang berat tersebut titik berat mobil akan terjaga.

5. Posisikan barang yang diperlukan saat di jalan paling atas

Terakhir adalah meletakkan barang yang dibutuhkan selama perjalanan di posisi yang mudah terjangkau atau bagian atas. Atau manfaatkan kantong di belakang jok baris depan untuk menyematkan makanan ringan atau mainan si kecil.

Jika anda membutuhkan Jasa Rental Mobil di Balikpapan dan Ingin berwisata di Kalimantan Timur, Hubungi kami Raja Transit, Kami menyediakan jasa rental mobil wilayah Balikpapan dengan driver profesional dan kami juga menyediakan paket tour wisata Kalimantan timur. call 082157622901

 

sumber: otosia.com

Rajatransit
Rajatransit
Rajatransit adalah Perusahaan yang melayani rental mobil untuk wilayah Kalimantan Timur, berkantor utama di Balikpapan dan memiliki layanan area mencakup kota Balikpapan, Samarinda, Tenggarong, Bontang, Penajam, Grogot PPU hingga ke Sanggata, Bengalon dan Kaliurang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Emerg Call24