Rajatransit, rental mobil Balikpapan – Siapa tak jengkel saat mobil mendadak gak bisa distarter alias ngambek gak mau nyala. Kejadian ini sering terjadi, terutama pada mobil yang kurang perawatan. Biasanya kita akan menyalahkan mobil.
Padahal menyalahkan gak akan membuat mesin mobil jadi hidup. So, dari pada memaki dan mencari kambing hitam, lebih baik mengecek bagian-bagian berikut. Bisa jadi penyebab mobilmu gak mau distarter karena ada salah satu dari komponen ini yang rusak.
cek harga rental mobil balikpapan di sini
Pada mobil yang sehat, ketika kunci kontak diputar, maka dinamo starter akan memutar roda gila (flywheel) dan menyalakan mesin. Keberadaan dinamo starter membuatmu gak perlu lagi mendorong mobil untuk menyalakan mesinnya.
Nah, kalau mesin mobilmu sulit dihidupkan, bagian satu ini bisa kamu curigai sebagai penyebabnya. Salah satu ciri dinamo starter rusak adalah munculnya suara aneh saat mesin dihidupkan.
Faktor lain yang membuat mobil gak mau distarter bisa datang dari kunci kontak. Karena itu kamu bisa mengecek kabel-kabel dan soket kunci kontak.
Pastikan tidak ada kabel yang terkelupas atau putus. Pastikan juga soketnya terpasang sempurna alias tidak kendur.
cek harga rental mobil balikpapan di sini
Altenator berfungsi mengalirkan listrik ke aki. Sehingga jika bagian ini rusak, maka suplai listrik ke aki akan terganggu. Akibatnya aki tidak memiliki tabungan setrum yang cukup untuk menghidupkan mesin.
Nah, untuk mengecek apakah alternator bermasalah, kamu bisa menempelkan obeng atau kunci pas ke pulley alternator. Jika obeng atau kunci pas tersebut menempel pada pulley, berarti alternator tersebut masih bagus.
Aki paling sering dikambinghitamkan dalam kasus mobil mogok. Maklum saja, sebab aki adalah sumber utama kelistrikan mobil.
Untuk mengecek kondisi aki, kamu bisa menggunakan voltmeter. Tegangan pada aki normal adalah 12,5-12,9 volt. Kurang dari itu, mobil akan sulit distarter.
cek harga rental mobil balikpapan di sini
Bagian lain yang harus kamu cek jika mobil sulit distarter adalah pompa bensin. Sebab gangguan pada pompa bensin akan membuat suplai bahan bakar ke ruang bakar terganggu. Akibatnya, mobil pun jadi sulit distarter.
sumber: idntimes.com