Rajatransit, rental mobil Balikpapan – Hampir semua mobil baru yang ada di jalanan sekarang sudah mengandalkan Engine Control Unit (ECU) untuk mengendalikan sistem dan fungsi mobil. Selain itu adanya ECU juga membuat pengemudi ‘berkomunikasi’ dengan mobil, sebab ada keterangan berupa lampu indikator yang memiliki makna penting tentang kondisi mobil.
Beberapa orang mungkin banyak yang belum mengerti apa yang coba disampaikan mobil lewat indikator itu. Selain memberikan informasi mengenai sistem dan fungsi mobil yang aktif, ada tanda-tanda peringatan yang penting diketahui pengendara agar aman saat mengemudi.
Berikut beberapa indikator mobil yang umum ditemui di sejumlah mobil beserta artinya apabila berkedip-kedip atau menyala.
cek harga rental mobil balikpapan di sini
Indikator ini biasanya ditunjukkan dengan bentuk mobil dari atas dengan pintu mobil terbuka. Jika lampu ini berkedip-kedip meski anda merasa pintu dalam keadaan tertutup, bisa jadi pintu belum tertutup rapat.
Ada baiknya berhenti sebentar dan memastikan bahwa semua pintu sudah tertutup dan terkunci rapat. Jika sudah maka lampu indikator akan berhenti berkedip.
Indikator satu ini ditunjukkan dengan bentuk tanda seru di dalam lingkaran. Apabila lampu indikator rem berkedip artinya mobil dalam keadaan mengaktifkan fungsi rem tangan. Lampu indikator ini akan mati dengan sendirinnya apabila fungsi rem tangan dimatikan.
Apabila lampu tetap menyala saat rem tangan sudah tidak aktif, berarti ada masalah lain. Penyebab lain indikator lampu rem menyala adalah minyak rem sudah habis dan perlu diisi ulang.
cek harga rental mobil balikpapan di sini
Indikator aki ditunjukkan dengan lambang baterai berbentuk kotak yang ada simbol positif dan negatif. Ini akan menunjukkan kapasitas aki dari mobil anda.
Ketika lampu indikator menyala berarti kapasitas energi dalam aki mobil dalam kapasitas rendah. Mengganti aki perlu untuk menjaga sistem kelistrikan serta fitur mobil lain berfungsi dengan baik.
Indikator bahan bakar ditunjukkan dengan lambang disepenser SPBU. Fungsi indikator ini adalah memberikan tanda isi bahan bakar di dalam tangki.
Apabila lampu menyala, volume bahan bakar di dalam tangki sudah menipis dan hampir habis. Ketika bahan bakar sudah diisi kembali maka lampu indikator bahan bakar akan mati dengan sendirinya.
cek harga rental mobil balikpapan di sini
Seperti namanya, lampu ini ditampilkan dengan bentuk orang duduk dengan balutan sabuk pengaman. Lampunya akan menyala apabila ada penumpang di dalam mobil yang tidak memasang sabuk pengamannya.
Lampu ini akan berhenti menyala apabila semua penumpang yang duduk di dalam mobil sudah menggunakan sabuk pengaman yang tersedia.
Indikator satu ini dilambangkan dengan bentuk pot oli. Tugasnya memberitahukan kapasitas oli yang tersisa di dalam mobil anda.
Sama seperti indikator bahan bakar dan aki, indikator ini akan menyala jika oli sudah mulai habis. Segeralah isi atau ganti oli anda.
sumber: oto.detik.com